Musyawarah Kalurahan Laporan Pertanggungjawaban Tahunan Bumdes Maju Mandiri Pulutan Tahun 2021

pulutan 21 Januari 2022 12:44:09 WIB

Sidasamekta - Hari Kamis, 20/01/2022 bertempat di Balai Kalurahan Pulutan Bumdes Maju Mandiri Pulutan mengadakan musyawarah laporan pertanggungjawaban tahun anggaran 2021 yang dihadiri oleh Penasehat Bumdes, Pengawas Bumdes, Pelaksana Kegiatan Bumdes, Perwakilan warga masyarakat ( Pamong Kalurahan, Bamuskal, Lembaga Kalurahan, Perwakilan warga tiap padukuhan se Kalurahan Pulutan) dan tamu undangan yaitu TA Kabupaten, Perwakilan dari DPMKP2KB Kabupaten Gunungkidul, Perwakilan dari Kapanewon Wonosari, Pendamping Desa Kapanewon Wonosari.

Lurah Pulutan sangat mengapresiasi dan berterimakasih atas upaya dan kinerja pelaksana kegiatan Bumdes sehingga dapat melaksanakan laporan pertanggungjawaban sesuai aturan yang berlaku. Walaupun kepengurusan Bumdes baru berumur 4 bulan namun dapat segera menyesuaikan regulasi dan memperoleh pengesahan dari Kementrian Hukum dan HAM Nomor : AHU-00887.AH.01.33.TAHUN 2021. Sehingga diperolehnya badan hukum dapat menjadi pijakan kedepan dalam memajukan Bumdes maupun unit usaha yang dikelola.

“Mengingat istilah Bapak Jarwo Kepala Dinas DPMKP2KB dalam sambutan di MAD UPK bahwa musyawarah ini berkualitas apabila tepat waktu. Dan Bumdes Maju Mandiri Pulutan sudah merupakan Bumdes yang berkualitas karena bisa melaporkan secara tepat waktu. Selain itu juga ada beberapa indikator yang bisa dikatakan Bumdes berkualitas yaitu adanya materi saat musyawarah berlangsung dan saat ini materi juga sudah ada. Kemudian peserta musyawarah terdiri dari berbagai unsur keterwakilan, tadi sudah disampaikan bahwa yang hadir dalam musyawarah ini dihadiri dari berbagai keterwakilan sehingga dapat dikatakan musyawarah ini berkualitas sehingga menghasilkan keputusan yang berkualitas dan bermanfaat bagi pengurus dan masyarakat” terang Bapak Subarno Kasi Jawatan Kemakmuran Kapanewon Wonosari.

“ Pemerintah Kalurahan Pulutan dalam masa pandemi covid-19 belum bisa maksimal mengalokasikan dana untuk Bumdes karena terkendala dana yang masih digunakan untuk memenuhi BLT. Namun dari Pemerintah Kalurahan Pulutan dalam tahun 2022 sedikit memperhatikan anggaran untuk Bumdes yaitu pembangunan sumber air/ sumur bor 2 titik di Padukuhan Praon. Pulutan juga sangat beruntung karena memperoleh kesempatan menjadi desa digital dan selama 2 tahun kedepan akan didampingi oleh pendamping desa digital. Bumdes diharapkan dapat bekerjasama dalam pengembangan potensinya dengan pendamping desa digital. Apakah potensi yang digital atau administrasinya yang digital. Bahkan musyawarah hari ini langsung bisa diupload oleh pendamping desa digital” kata Bapak Subiyantoro Kabid Pemberdayaan Masyarakat DPMKP2KB

Setelah para undangan menyampaikan sambutannya acara ditutup dan dilanjutkan acara musyawarah Kalurahan yang dipimpin oleh Ketua Bamuskal. Acara Muskal diawali dengan pembacaan tatib pelaksanaan muskal agar dapat berjalan tertib dan lancar. Kemudian dilanjutkan Laporan pertanggungjawaban Bumdes Maju Mandiri Pulutan yang disampaikan oleh Bapak Iskandar selaku Direktur. Bumdes Maju Mandiri Pulutan mengelola 4 unit usaha yang terdiri dari Unit SPAMDESA Atmo Warih, Unit Usaha Pasar Desa, Unit Usaha Persewaan Tenda Kursi, Unit Usaha Wisata Lembah Desa Pulutan. Dalam perkembangannya usaha Bumdesa Maju Mandiri Pulutan terus meningkat yang dapat dilihat dari berkembangnya unit usaha setiap tahunnya. Akhir tahun 2021 Bumdesa memiliki pendapatan sebesar Rp 210.710.975,00 dan biaya senilai Rp 168.313.416,00. Serta laba bersih sebesar Rp 42.397.559,00. Dari laba tersebut dilakukan pembagian sesuai AD/ART. Di akhir tahun 2021 total asset yang dimilki Bumdesa selain tanah sebesar Rp 1.612.809.559,00.

Bapak Satiman selaku Pengawas menyampaikan beberapa hal. Hasil laporan pengawasan terhadap kepengurusan yang baru mulai September 2021-Desember 2021 secara kwalitatif selama 4 bulan berjalan pelaksanaan program kerja masih apa adanya karena meneruskan program kerja pengurus lama dan semua unit usaha belum bisa berjalan sesuai yang diharapkan. Secara  kwalitas telah diteliti dihasilkan kesimpulan penambahan asset mencapai 1,4%, penambahan modal mencapai 0,5%, pendapatan naik 27%, biaya naik 2%, laba mengalami kenaikan signifikan 68,8%, Pendapatan Asli Kalurahan juga naik sampai 305% dikarenakan adanya perubahan porsi laba dari 25% menjadi 60%. Pengawas berharap Bumdesa dalam mengelola dan menjalankan usaha serta melaksanakan program kerja dapat lebih maksimal dan setelah mencermati, meneliti serta menelaah LPJ Bumdesa tahun 2021. Pengawas memberikan penilaian bahawa LPJ Bumdesa Maju Mandiri Pulutan tahun 2021 disajikan dengan wajar. Dan atas hasil pengawasan tersebut peserta musyawarah juga menerima laporan pertanggungjawaban Bumdesa Maju Mandiri Pulutan Tahun 2021. Acara Muskal ditutup dengan penandatanganan Berita Acara yang ditanda tangani dari berbagai unsur keterwakilan peserta Muskal.

 

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung